Senin, 01 Oktober 2012

PUDING CENDOL

BAHAN I :
1/2 bungkus agar agar bubuk putih
350 ml susu cair
100 gr gula pasir
100 gr cendol, tiriskan

BAHAN II :
1/2 bungkus agar agar bubuk putih
100 ml gula merah
350 ml air

CARA MEMBUAT :
1. Lapisan I : Campur semua bahan kecuali cendol. Masak sambil di aduk hingga mendidih dan matang. Angkat
2. Tambahkan cendol, aduk rata. Tuang adonan I dalam cetakan bentuk bulat. Biarkan setengah beku
3. Lapisan II : Campur semua bahan, masak hingga mendidih. Angkat, saring.
4. Tuang adonan II dalam cetakan bentuk setengah bulat. Biarkan setengah mengeras, lepas dari cetakan
5. Letakkan puding II diatas puding I setengah beku di bagian atasnya. Biarkan mengeras. Sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar